Pasukan-Pasukan Elite Terbaik Dunia

Posted on
  • Tuesday, May 10, 2011
  • by
  • joe
  • in
  • Labels:
  • Kematian Osama bin Laden beberapa waktu lalu oleh pasukan khusus Navy Seals, seakan menahbiskan pasukan khusus tersebut sebagai salah satu pasukan elite terbaik di dunia. Beberapa waktu lalu Time merilis daftar 10 pasukan elite terbaik dunia, inilah daftarnya:

    Navy Seals. Tak ayal lagi nama pasukan elite ini langsung menjulang begitu mereka berhasil menewaskan buronan nomor wahid AS, Osama bin Laden. Seals yang merupakan kependekan dari "Sea, Air and Land" dibentuk pada tahun 1961 di masa pemerintahan President John F. Kennedy di saat AS terlibat konflik di Vietnam. Seal telah beroperasi di berbagai daerah konflik, termasuk di antaranya adalah Perang Teluk, Bosnia, Afganistan dan Irak, termasuk operasi di Grenada dan Panama. Dan team yang telah berhasil membunuh Osama adalah pasukan yang sama yang berhasil dalam membebaskan kapal dari para pembajak Somalia pada tahun 2009.

    The Immortals. Pasukan elite ini berasal dari era Kerajaan Persia Kuno. Immortal adalah nama yang diberikan oleh Herodotos untuk menyebut pasukan khusus dari Kekaisaran Akhemeniyah (Persia) ini. Pasukan elite ini bertugas sebagai Garda Imperial dan juga sebagai pasukan tempur yang melindungi kekaisaran jika ada serangan dari luar, sedangkan sebagai pasukan tempur, pasukan ini ikut serta dalam penyerangan yang dilakukan oleh Kekaisaran, salah satunya adalah ketika ekspansi Kekaisaran Persia dan pada Perang Yunani-Persia. Sedangkan dalam masa damai, Pasukan Abadi bertugas sebagai pengawal kaisar.

    Brigade Gurkha. Brigade Gurkha adalah pasukan khusus yang terdiri dari orang-orang Nepal yang diperkerjakan untuk Inggris, dan nama Gurkha berasal dari nama daerah berbukit yang terletak di antara Nepal dan India. Mereka telah menjadi bagian dari pasukan Inggris sejak tahun 1815, dan dan hingga saat ini mereka terus mengabdi bagi Kerajaan Inggris. Mereka dikenal tangguh, tak kenal takut dan telah bertempur di Perang Falkland, Perang Teluk, di Irak dan Afganistan, serta ikut dalam pasukan penjaga perdamaian di Bosnia.

    The Knights Hospitaller. Para ksatria ini terkenal pada saat Perang Salib I. Terdiri dari para biarawan, keberanian dan kegigihan mereka selama perang salib membuat namanya melegenda.

    Special Air Service. Pasukan ini pertama kali terbentuk di Libya pada tahun 1940, merupakan bagian dari pasukan militer Inggris yang didesain untuk melakukan penetrasi dan beroperasi Afrika Utara dan sukses. Setelah terlibat pada Perang Dunia II SAS juga terlibat di berbagai daerah konflik di seluruh dunia, termasuk pembebasan sandera di Kedubes Iran di London pada tahun 1980.

    Green Berets. Pasukan elite ini merupakan bagian dari pasukan darat Amerika Serikat. Dibentuk pada tahun 1952, mereka terlibat di Vietnam dan termasuk memerangi bandar narkoba di Kolumbia. Dengan motto "De Oppresso Liber" (membebaskan yang tertindas), selain terlatih dengan senjata dan kontraterorisme mereka juga dibekali skill dalam bahasa, budaya, diplomasi, politik dan taktik psikologi seperti menyebarkan informasi palsu.

    The Varangian Guard. Mereka adalah para keturunan para pelaut Viking yang berasal dari sepanjang sungai di daerah Ukraine, Belarus and Russia. Ketangguhan mereka dalam bertarung membuat mereka disebut-sebut sebagai tentara yang paling kuat di daerah Mediterania.

    The Hashishin. Pasukan ini terbentuk di Iran sekitar abad ke-12. Mereka dikenal memiliki kemampuan yang tinggi untuk menculik dan membunuh terutama dengan pedang. Bahkan konon kata 'assassin' atau pembunuh dalam bahasa Inggris, adalah berasal dari nama Hashishin.

    Israeli Special Forces. Pasukan khusus Israel ini terbentuk pada tahun 1948, sebagai satuan khusus misi-misi pengintaian. Kini satuan ini berkembang sebagai salah satu pasukan komando terbaik di dunia. Membebaskan sandera di Bandara Entebbe, Uganda, tahun 1976 menjadi salah satu keberhasilan pasukan Yahudi ini. Dalam aksi yang paling baru adalah pada bulan Mei 2010, pasukan ini melakukan intersep ke dalam Kapal Mavi Marmara, sebuah kapal Turki yang mencoba memberikan bantuan ke Jalur Gaza.

    The Jaguar Warriors. Adalah para ksatria dari suku Aztec di Amerika Selatan. Bukan pedang atau tombak yang menjadi senjata mereka melainkan batu tajam yang bergerigi. Namun dalam catatan sejarah mereka sanggup berperang melawan invasi pasukan Spanyol. (Time/ill: ps2.ign.com)

    46 comments:

    Unknown said...

    wedew namanya gagah semua. menunjukkan kehebatan mereka ya

    Susi Susindra said...

    Jadi pengen main Counter strike, nih. Hehe.. komentar ga nyambung. ;)

    Coretan Hidup said...

    Pastinya pasukan2 itu sudah terlatih dengan sangat hebat sehingga disegani oleh musuh2 mereka

    vamos angie said...

    Kunjungan pagi.. :)

    mbah koeng said...

    Tidak ada Kopasus ya...

    Damar said...

    Almr Bapak pernah menceritakan Pasukan Gurkha dari Nepal bagaimana sepak terjangnya ketika berada di Indonesia dulu

    Orin said...

    Penamaannya keren ya...ckckckck

    ceritabudi said...

    Mmmmmm terima kasih banyak atas penjelasan, kalau seal saya tahu kang, tapi yang lainnya jujur baru mengetahuinya, terima kasih ya

    alamendah said...

    Kalau Densus 88 dan Kopassus termasuk yang terbaik, gak?

    joe said...

    itu adalah daftar yang dikeluarkan situs berita Time.com, dan sayang sekali Kopassus tidak terdaftar

    Anonymous said...

    yang akrab di telinga saya cuma sampai nomer 3 aja, karena juga eksis di berita kali yaa :D

    Anonymous said...

    weedeehh... pastinya orang2 yang terlatih dan tangguh :)

    warsito said...

    wah mantab gan pasukan elit dunia ane tambah satu deh kopasus juga termasuk pasukan elit gan

    Amy said...

    "The Jaguar Warriors" keren2 senjata berupa batu tajam bergerigi. Kalo kena musuh bs bolong kepala he8...

    Anonymous said...

    Namanya keren2....kaya di game-game gitu. xixixixi

    dek siti said...

    wah asyik banget dah, baru osama aja udh segitunya.

    Ksatria Fantasy said...

    wah...ternyata banyak banget thanks infonya

    Gaphe said...

    semacam angkatan darat-laut-udaranya kita bukan?.. tapi sayangnya angkatan kita nggak elite. hahahaa

    admin said...

    kunjungan pagi hari. tentara-tentara yang keren.. ^^

    Obat Sakit 2011 said...

    Navy seals menjadi yang pertamax gan

    Sabjan Badio said...

    Mereka hebat-hebat, ya. Tp, saya lebih suka kalau mereka benar-benar dihadirkan untuk perdamaian.

    Rawins said...

    kalo pasukan indonesia gimana..?
    masa sudah ngirim 300 pasukan elit ke somalia selama sebulan
    hanya untuk mengawasi pembayaran tebusan
    ke penyandra mv sinar kudus..?

    dv said...

    ngeri ngeri yah..ngebayangin postur2 mereka yg gede2 gitu..hiii

    HALAMAN PUTIH said...

    Iya nih, yang dari Indonesia belum mencapai level seperti mereka ya...???

    ndaroini said...

    beberapa dari pasukan elit itu, yang aku tau kuat karena menyerang kelompok orang tanpa atau dengan persenjataan yang minim samentara mereka memiliki persenjataan yang lengkap, dan mengarang ceerita bahwa yang dihadapi adalah orang yang bersenjata lengkap pula.

    zee said...

    Pasukan elit memang punya kharisma sendiri. Pantas saja film-film tentang para heroes ini selalu menarik untuk ditonton...

    Hariyanti Sukma said...

    sesuai dengan namanya, hasil kerjanya juga .... spt nya Amerika udah lega nih ..!!???

    Anonymous said...

    Kok gak ada kopasus? :)

    Nia said...

    wahhh keren pastinya kalau bergabung dgn pasukan elit ituu

    julie said...

    berharap ada ABRI ato TNI di situ :p

    Sungai Awan said...

    pasukan elite ini dubuat untuk berperang
    persiapan tempur tingkat tinggi
    mudah-mudahan tidak akan ada perang lagi PD3

    Cerita Dewasa said...

    Memang elite tuh keknya... hehehe

    DewiFatma said...

    Kopassus nggak masuk, yah?

    Boku no Blog said...

    siip dech Goooo..!

    Teras Info said...

    wah...banyak juga ya pasukan elite itu,..
    tapi, menurut saya lebih hebat para pejuang kemerdekaan RI, bisa menang melawan penjajah hanya dengan bambu runcing..he..he..

    Ngebook said...

    JAdi kaya ngeliat yang difilm-film itu ya, Pak..
    kumpulan para pasukan elite.. :D

    Tiara Putri said...

    Lah ... katanya Kopassus masuk yang terbaik juga bahkan mengalahkan Amerika soalnya Amerika pake bantuan teknologi gitu sedangkan Indonesia tradisional pun tanggun *katanya*
    salam kenal ^^

    Kakaakin said...

    NAVY Seal... sering banget dibuat cerita film atau novel ya... :)

    Elsa said...

    satuan GEGANA atau Brimob gak masuk ya??
    HAHAHAHAHAHAHAHAAAAAAA

    asikinetter said...

    diseluruh dunia dalam sejarah modern hanya ada 3 negara yg pernah dgn sukses dalam operasi pembebasan sandera pada pembajakan pesawat. Salah satunya adalah peristiwa pembajakan pesawat Garuda Indonesia di Thailand. Dan pasukan elite yg melakukan operasi adalah dari satuan khusus Indonesia yaitu Kopasus.. So, Kopasus Indonesia saat itu telah mengangkat nama mereka dan mengharumkan nama bangsa. Mana mungkin kita bisa bangga dgn pasukan elite yg menyusup dan menyerang sipil tak bersenjata apalagi dalam misi kemanusiaan, juga pada peristiwa penyergapan pemimpin Al Qaidah, yg saat itu sedang bersembahyang lalu ditembak mati.. Hahahaha..
    Hebatnya pasukan Gurkha juga tak berlaku di Indonesia tuh, terbukti mereka pernah dikirim Inggris saat perang kemerdekaan dulu tapi ternyata tak mampu memadamkan semangat pejuang kita dulu..
    Hehehe..
    Salam.
    Sumber: On The Spot dan berbagai sumber lain dari Google:)

    Anonymous said...

    Ari Cahyo Wardana Saputro

    pintu dan jendela said...

    pasukan AS kayanya yang paling terkenal

    ipat fatimah said...

    Informasi nya sangat bagus dan menarik
    Sangat bermanfaat sekali
    semoga semakin sukses

    obat said...

    benar-benar elite hehe

    Gps Tracking said...

    Thanks for the info. In case when you traveling, you might need a GPS for your car or boat and even knowing your own location.

    Atap Fiberglass said...

    A very insightful information and it very helpful. In case need some info about tangki fiberglass. Thanks for sharing.

    Post a Comment

    Pembaca dapat memberikan komentar yang terkait dengan artikel yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan penulis blog dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator. Komentar yang berisi promosi atau tautan yang mengarah ke situs pornografi, perjudian atau pelanggaran lain akan dihapus.

     
    Copyright (c) 2010 Blogger templates by Bloggermint
    Powered by : Blogger