Membaca Bakat Anak Lewat Sidik Jari

Posted on
  • Saturday, April 16, 2011
  • by
  • joe
  • in
  • Labels:
  • Selain untuk keperluan identitas diri, sidik jari ternyata juga diperlukan untuk menentukan pola asuh yang tepat. Dan pada dasarnya, kecerdasan otak dan perkembangan anak selain dipengaruhi oleh factor genetic, juga dipengaruhi oleh stimulasi dan lingkungannya. Sidik jari berhubungan erat dengan tingkat kecerdasan otak anak dan kerjanya berbarengan dengan kinerja otak si anak.

    Pada dasarnya sidik jari mulai muncul pada saat janin berumur 13 minggu dan sudah bisa dilihat pada usia sekitar empat bulan. Melalui sidik jari tersebut juga bisa dilihat gaya belajar si buah hati yaitu visual, auditori atau kinestetik. Juga kemampuan soft skill anak yang meliputi kepercayaan diri, kepekaan, inisiatif dan proses kreatif. Selanjutnya tipe eksplorasi anak meliputi realitas, imaginative, observasi. Dan yang paling penting sidik jari menentukan potensi dan bakat anak.

    Bukan hanya si buat hati, si ibu juga bisa diperiksa sidik jarinya. Dari sini kemudian bisa diketahui empat pola gaya asuh yaitu tipe alamiah yang biasanya mengikuti alur perkembangan anak begitu saja. Kemudian tipe membimbing yang member batasan dan aturan pada anak.

    Selanjutnya ada tipe responsive yang mudah untuk membuat keputusan untuk anak. Dan yang terakhir adalah tipe analitis. Ibu dengan tipe ini biasanya cenderung untuk banyak berpikir sebelum membuat suatu keputusan pada anak.

    Analisa sidik jari mempunyai akurasi mencapai 87,91 % dalam menentukan bakat dan potensi anak, bandingkan dengan serangkaian psikotes yang akurasinya hanya mencapai 65 %. Selain itu, kelebihan lainnya, hasilnya cenderung permanen dan tidak berubah karena sifatnya yang menetap, spesifik dan klasifikatif. Berbeda dengan tes psikotest yang hasilnya sangat tergantung pada mood seseorang pada saat menjalani test, sehingga cenderung berubah-ubah.

    Proses analisa sidik jari ini ternyata cukup singkat. Ke sepuluh jari tangan hanya perlu ditempelkan ke sebuah pemindai khusus. Kemudian melalui computer akan terbaca pola-pola sidik jari yang masing-masing mencerminkan potensi dan bakat ibu dan anak. (Intisari/ill: top-bing.blogspot.com)

    18 comments:

    budi said...

    saya kira ad kumpulan sidik jari di sini
    salam dari kalimantan tengah

    cerita dewasa said...

    wah cuanggih nehhh...

    Coretan Hidup said...

    Saya baru tahu lho ternyata sidik jari mempunyai banyak kegunaan yang tak kalah hebat dari tes psikologi. Pantas saja ya polisi dalam setiap kesempatan yang berhubungan dgn kriminal selalu menggunakan sidik jari utk pengungkapan kasus

    Gaphe said...

    iya loh, bahkan sampe ngetrendnya metode ini ada lembaga bimbingan konseling yang menerapkannya untuk menjuruskan minat dan bakat anak sesuai dengan hasih deteksi sidik jari. Tapi walaupun kecenderungannya seperti itu, bukan berarti akan menentukan nasib di kemudian hari kaan

    Rahman Raden said...

    cara yg jitu.... tertaris bwt bw keponakan tuk liat bakatny lewat sidik jari

    Anonymous said...

    ya kasihan ... sekarang nasib ditentukan jari

    Nova Miladyarti said...

    kaya yang di iklan itu ya mas? Sidik jari cerdas. hehhe

    Arif Bayu Saputra said...

    Nice info, memang penting sekali peran orang tua mengetahui bakat & minat anak sejak dini untuk mengarahkan sesuai kemampuannya,,,,

    Adryan Nurdien said...

    memang kondisi biologis dapat mempengaruhi kehidupan orang sih..

    Bunda Loving said...

    klau anak sdh remaja....apa bisa dilihat gak sih.. jd pengin coba deh....tp dimana ya ??

    bangngangan.com said...

    Kalau untuk orang dewasa/remaja bisa diterapkan apa tidak, Pak?. karena tidak jarang remaja(mungkin juga saya) yang merasa belum menemukan potensi besar yang ada pada dirinya.

    Unknown said...

    wah jadi mau cek sidik jariku nih. hehee

    Rose said...

    Hem ,bru tau bisa tapi masih banyak kekuranggannya loh,,

    Anonymous said...

    jadi tertarik untuk membaca bakat anakku
    gimana bisa konsultasinya Kang?

    sedj

    cerita dewasa said...

    mampir saing ajh yaaa

    Popi said...

    waduh...diJakarta atau di Bogor ada alatnya ga ya? boleh dicoba nih!! sapa tau anakku berbakat jadi konglomerat! (ga nyambung kan? hehe..)

    Unknown said...

    salam shaabat
    mas Joe lama gak nongol kemana aja se hehehe
    ih ada ada saja yach kalau saat kecil diketahui bagaimana jika sudah besar terbukti apa tidak yach?

    Amy said...

    Kmrn ankku jg ikut tes sidik jari :D. Setidaknya kita sbg ortu tau bakatnya apa & besarnya mau pilih jurusan apa. Bakat mmg sudah ada dlm diri ank masing2 tetapi perlu dikembangkan lg bakat ank yg lebih menonjol. Cukup membantu menurutku. Salam :P

    Post a Comment

    Pembaca dapat memberikan komentar yang terkait dengan artikel yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan penulis blog dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator. Komentar yang berisi promosi atau tautan yang mengarah ke situs pornografi, perjudian atau pelanggaran lain akan dihapus.

     
    Copyright (c) 2010 Blogger templates by Bloggermint
    Powered by : Blogger